Logo Harian.news

Sinergi PKK dan OPD Dorong Kabupaten Sehat

Sekda Sinjai Targetkan Nilai 100 di Verifikasi KKS

Editor : Andi Awal Tjoheng Selasa, 06 Mei 2025 18:08
Sekda Sinjai Andi Jefrianto Asapa memimpin rapat koordinasi bersama Ketua TP PKK Sinjai dan jajaran OPD terkait dalam rangka persiapan verifikasi KKS tingkat Provinsi ||handover_humaskominfosinjai
Sekda Sinjai Andi Jefrianto Asapa memimpin rapat koordinasi bersama Ketua TP PKK Sinjai dan jajaran OPD terkait dalam rangka persiapan verifikasi KKS tingkat Provinsi ||handover_humaskominfosinjai

HARIAN.NEWS, SINJAI – Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa memimpin Rapat Persiapan Verifikasi Kabupaten Kota Sehat (KKS) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Ruang Kerja Sekretaris Daerah Sinjai, Selasa (06/05/25).

Rapat ini turut dihadiri oleh Ketua TP PKK Sinjai, Rozalina Andi Mahyanto dan para Kepala OPD lingkup Pemkab Sinjai.

Usai rapat, Sekda Andi Jefri menjelaskan bahwa langkah pertama yang telah dilakukan adalah Verlap Mandiri. Hasil verlap mandiri ini kemudian akan diverifikasi lebih lanjut oleh tim dari Provinsi.

Baca Juga : Jeneponto Optimis Hadapi Verifikasi Kabupaten Sehat 2025

Ia mengungkapkan bahwa meskipun proses verifikasi mandiri telah berjalan, masih ada beberapa tatanan yang datanya perlu dilengkapi.

“Beberapa tatanan belum memenuhi syarat karena data yang dibutuhkan masih kurang. Oleh karena itu, kami memberikan waktu 5 hari untuk melengkapi kekurangan tersebut. Harapan kami, setelah perbaikan ini, Kabupaten Sinjai dapat meraih nilai 100 pada masing-masing tatanan,” jelasnya.

Sekda berharap kerja keras yang telah dilakukan bersama pihak terkait dapat memberikan hasil yang maksimal. Ia juga mengingatkan pentingnya kerjasama antara seluruh pihak untuk memastikan Kabupaten Sinjai dapat meraih hasil terbaik dalam verifikasi ini.

Baca Juga : Kasat Reskrim Sinjai di Ganti, Kasus Korupsi Ceklok Terabaikan?

“Kami berharap hasil kerja keras ini dapat menghasilkan nilai yang baik, sehingga Kabupaten Sinjai bisa mendapatkan hasil yang memuaskan dalam verifikasi KKS tingkat Provinsi Sulawesi Selatan,” tutupnya. ***

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Penulis : IRMAN BAGOES

Follow Social Media Kami

KomentarAnda