Logo Harian.news

Tim PSC 119 Sinjai Hadirkan Pelayanan Kesehatan Cepat & Tanggap

Editor : Andi Awal Tjoheng Selasa, 19 November 2024 17:06
PSC 119 Sinjai hadir di Kampanye Akbar Gelora Massa dengan layanan kesehatan cepat & tanggap
PSC 119 Sinjai hadir di Kampanye Akbar Gelora Massa dengan layanan kesehatan cepat & tanggap

HARIAN.NEWS, SINJAI – Tim Publik Safety Center (PSC) 119 Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai kembali menunjukkan dedikasinya dalam memberikan layanan kesehatan cepat dan tanggap. Selama pelaksanaan kampanye akbar di Lapangan Gelora Massa, Kecamatan Sinjai Utara, tim ini siaga penuh untuk memastikan kesehatan masyarakat terjaga.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai, dr. Emmy Kartahara Malik, MARS, mengungkapkan bahwa kesiapan PSC 119 menjadi bagian penting dari komitmen pelayanan publik. “Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik, terutama dalam kegiatan besar seperti ini. Pelayanan yang cepat dan responsif adalah prioritas utama kami,” ujarnya.

Dilengkapi armada lengkap serta tenaga medis terlatih, tim PSC 119 ditempatkan di beberapa titik strategis untuk memberikan penanganan kesehatan darurat. Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Sinjai, Bahraeni Bakri, S.Si., Apt., menegaskan bahwa layanan PSC 119 tersedia di seluruh wilayah Sinjai. “Kami selalu siap siaga untuk mendukung masyarakat kapan pun dan di mana pun diperlukan,” katanya.

Baca Juga : Kadinkes Sinjai Mulai Jalankan Asta Cita PKG

Selama acara berlangsung, PSC 119 berhasil menangani beberapa kasus ringan, seperti kelelahan dan dehidrasi yang dialami peserta akibat panasnya cuaca. Kehadiran tim ini disambut positif oleh masyarakat, yang merasa lebih tenang dengan adanya layanan kesehatan di lokasi kegiatan.

Langkah proaktif PSC 119 dalam mendukung acara besar di Kabupaten Sinjai ini tidak hanya memastikan kelancaran kegiatan, tetapi juga memberikan rasa aman kepada masyarakat. Dengan dukungan ini, acara kampanye akbar berjalan tanpa kendala kesehatan yang berarti.

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda