Logo Harian.news

Taruna Ikrar: Almarisah Bisa Jadi Kampus Kelas Dunia!

Visi Besar! Taruna Ikrar Dorong Almarisah Go Global

Editor : Andi Awal Tjoheng Jumat, 14 Maret 2025 20:37
Prof. Taruna Ikrar saat menyampaikan kuliah pakar di Universitas Almarisah Madani Makassar, berbagi strategi inovasi dan inspirasi bagi mahasiswa calon apoteker ||handover
Prof. Taruna Ikrar saat menyampaikan kuliah pakar di Universitas Almarisah Madani Makassar, berbagi strategi inovasi dan inspirasi bagi mahasiswa calon apoteker ||handover

Ketua Yayasan Almarisah Madani Makassar, Drs H Sahibuddin A Gani mengapresiasi kehadiran Prof Taruna Ikrar di kampus Universitas Almarisah Madani.

Ia mengatakan kehadiran Kepala BPOM RI itu merupakan anugerah bagi universitas.

Menurut dia, kehadiran Prof Taruna menjadi inspirasi sekaligus motivasi bagi civitas akademika Universitas Almarisah, terutama bagi mahasiswa calon apoteker.

Baca Juga : Indonesia–Singapura Perkuat Kolaborasi Pengawasan Obat dan Makanan, BPOM RI Terima Apresiasi WHO Listed Authority dan HUT ke-25

Universitas Almarisah Madani merupakan salah satu universitas swasta yang spesifik di Makassar. Sebelum menjadi universitas, kampus ini semula bernama Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Makassar.

Setelah dikonversi menjadi universitas, kampus ini memiliki dua fakultas. Keduanya adalah Fakultas Ilmu Kesehatan serta Fakultas Bisnis, Teknologi, dan Sosial.

Fakultas Ilmu Kesehatan membina sejumlah program studi. Di antaranya farmasi, ilmu kesehatan, dan kebidanan. ***

Baca Juga : Taruna Ikrar: BPOM dan Baharwathan Kemhan Perkuat Sinergi Kemandirian Farmasi, Dukung Ketahanan Nasional

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Halaman

Follow Social Media Kami

KomentarAnda