Logo Harian.news

Yuk Nonton FIFA Matchday Indonesia vs Argentina, Segini Harga Tiket dan Cara Beli

Editor : Andi Awal Tjoheng Selasa, 30 Mei 2023 13:30
Tiket FIFA Matchday Indonesia vs Argentina segera tersedia di 5 Juni 2023. Foto:Twitter@PSSI
Tiket FIFA Matchday Indonesia vs Argentina segera tersedia di 5 Juni 2023. Foto:Twitter@PSSI

Pembelian tiket bisa dilakukan melalui Website PSSI atau www.pssi.org. Pembelian tiket juga dapat melalui Tiket.com, baik melalui website, aplikasi, maupun mobile.

“Kita ingin memberikan service yang terbaik pada masyarakat. Dan ini sudah termasuk pajak dan service. Rata – rata harga tiket di Rp1 juta-an. Ini menjadi bagian kita mendorong tahun depan ada pertandingan internasional lagi di Indonesia. Jadi selain pertandingan yang memperbaiki ranking kita, ada juga yang menguji nyali kita. Mohon dukungannya dari masyarakat,” ujar Erick

Berikut kategori harga tiket

Baca Juga : PR untuk Pelatih Anyar Timnas Indonesia

> VIP Barat dan Timur dengan harga tiket Rp4.250.000.

> Kategori 1 dengan harga Rp2.500.000.

> Kategori 2 dengan harga Rp 1.200.000.

Baca Juga : Hari Jadi Gowa ke-705, Askab PSSI Siapkan Liga Gowa Maju Cetak Bibit Profesional

> Kategori 3 dengan harga Rp 600.000.

Harga tiket tersebut sudah termasuk pajak dan biaya service lainnya.

Menteri BUMN itu menyebutkan, pada pertandingan ini, pihaknya akan menyediakan jumlah tiket sebanyak 60.000 tiket. Ini ditetapkan berdasarkan atas Peraturan Kepolisian Negara Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.

Baca Juga : Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert Dipecat PSSI

“Nanti, pertandingan akan dimulai (kick off) pada pukul 19.30 WIB,” tutup Erick Thohir.

Sekedar diketahui, skuad Garuda akan melakoni 2 laga Matchday pada Juni ini. Laga pertama, tim Merah Putih akan melawan Palestina pada 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, kemudian laga vs Argentina pada 19 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Karno. ***

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]
Halaman

Follow Social Media Kami

KomentarAnda