Logo Harian.news

Tim PDTT BPK RI Audit Alpalhankam di Kodam IV/Diponegoro

Editor : Moh Islam Senin, 28 Agustus 2023 20:40
Tim PDTT BPK RI Audit Alpalhankam di Kodam IV/Diponegoro

SEMARANG, HARIAN.NEWS – Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono diwakili Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Ujang Darwis, MDA memimpin Taklimat Awal Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu (PDTT) tentang manajemen Alat Peralatan Pertahanan dan Keamanan (Alpalhankam) pada UO TNI AD di lingkungan Kodam IV/Diponegoro, di Ruang Bina Yudha, Kompleks Makodam, Senin, 28 Agustus 2023.

Sebelumnya, Kasdam menyampaikan selamat datang kepada bapak Athur Saragi selaku Wakil Penanggung Jawab 2 dari Tim BPK RI. Dalam sambutan Pangdam disampaikan tujuan kegiatan PDTT ini adalah untuk memastikan bahwa setiap satuan kerja di lingkungan Kodam IV/Diponegoro yang memiliki Alpalhankam sudah mempedomani aturan yang benar sehingga tidak terjadi penyimpangan yang dapat berakibat kerugian negara.

Pangdam dalam sambutannya juga menegaskan kepada para Dansat untuk memberikan data dan keterangan yang akurat, sehingga membantu kelancaran tugas tim BPK. Hal ini diharapkan dapat memberikan masukan berharga mengenai mekanisme pengelolaan Alpalhankam di Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro.

Baca Juga : Tiket Final Piala Dunia FIFA U-17 Ludes Terjual

“Kodam IV/Diponegoro siap mendukung penuh kegiatan PDTT BPK RI dan saya perintahkan kepada masing-masing Komandan Satuan yang satuannya menjadi objek pemeriksaan agar membantu kelancaran tugas Tim,” ungkap Kasdam saat membacakan amanat Pangdam IV/Diponegoro.

Diharapkan komunikasi yang baik antara kedua belah pihak dapat membantu Tim BPK RI dalam melakukan eksaminasi atau pengujian mengenai manajemen Alpalhankam di UO TNI AD, terutama di Kodam IV/Diponegoro, untuk memastikan kepatuhan terhadap ketentuan yang berlaku.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Irdam IV/Dip Brigjen TNI Yudi Pranoto, Kapok Sahli Pangdam IV/Dip Brigjen TNI Budi Kusworo, Danrem 072/PMK Brigjen TNI Joko Purnomo, Asrendam, para Asisten Kasdam, Kapaldam, Kahubdam, Danyonif Mekanis 403/WP, dan Danyonarhanud 15/DBY. (Muis)

Baca Juga : Hari Guru, Orangtua Siswa Kelas 3 SDN 2 Jamus Beri Kejutan Wali Kelas

Baca berita lainnya Harian.news di Google News

Redaksi Harian.news menerima naskah laporan citizen (citizen report). Silahkan kirim ke email: [email protected]

Follow Social Media Kami

KomentarAnda